oleh

Jelang Natal, Belasan Gereja Di Kendari Dilakukan Penyemprotan Disinfektan oleh Unit KBR Brimob Sultra

Kendari – Unit KBR Den Gegana Satuan Brimob Polda Sultra melakukan Penyemprotan Disinfekatan di beberapa Rumah Ibadah, salah satunya di Gereja GPDI Bukit Zaitun Kec. Kendari Barat, Kota Kendari.

 

Dansat Brimob Polda Sultra Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum., mengatakan Sat Brimob Polda Sultra terus melakukan berbagai upaya untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

 

“Kami dari Sat Brimob Polda Sultra dan jajaran terus melakukan berbagai upaya, baik itu upaya preemtif maupun preventif agar pandemi Covid-19 di Sultra ini segera berakhir,” katanya, Selasa 22 Desember 2020.

 

Penyemprotan disinfektan ini gencar dilakukan sejak Covid-19 menjadi pandemi di Sultra dan menjelang hari natal dilakukan penyemprotan dibeberapa Gereja.

 

“Personil Den Gegana Sat Brimob Polda Sultra sejak pandemi Covid-19 di Sultra ini sudah melakukan penyemprotan disinfektan ke berbagai fasilitas umum, fasilitas khusus, perkantoran,perumahan warga dan Tempat Ibadah,” katanya.

 

By : Edukasi Pelangi Nusantara

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed