oleh

Sat Brimobda Sultra Laksanakan Apel Kesiapsiagaan Minggu Malam

SATBRIMOBDA SULTRA Minggu, (07/02/2021) pada pukul 21.00 Wita, jajaran Satbrimob Polda Sultra menggelar kegiatan Apel Kesiapsiagaan Makosat dan dimasing-masing Mako wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara.

 

Apel malam guna mengecek kesiapsiagaan personil dan mengantisipasi situasi kamtibmas khususnya di wilayah Provinsi Sultra, Apel kesiapsiagaan dilaksanakan di Makosat Brimob Polda Sultra dan untuk Mako Kompi diluar Kendari seperti di Batauga dan Totallang dipimpin oleh para Komandan masing-masing.

 

Wadansat Brimob Polda Sultra Akbp Alfred Ramses Sianipar, S.I.K., M.H., mengucapkan terima kasih kepada personel yang telah melaksanakan kegiatan Apel Kesiapsiagaan minggu malam ini. “kita laksanakan apa yang menjadi perintah pimpinan untuk terus meningkatkan kesiapsiagaan kita di daerah masing-masing, untuk itu saya ucapkan terima kasih atas pelaksanaan apelnya, tetap waspada, dan tetap monitor situasi,” kata Wadansat Brimob Polda Sultra.

 

Tujuan Apel Kesiapsiagaan untuk mengetahui tingkat kesiapan Satuan Brimob Polda Sultra  mulai dari tingkat personel, peralatan maupun perlengkapan lainnya yang dimiliki oleh Satuan dan apabila sewaktu-waktu dibutuhkan semua sudah siap. Untuk itu setelah pelaksanaan apel, dilanjutkan pemeriksaan Gudang senjata dan kendaraan untuk memastikan bahwa peralatan yang dmiliki benar-benar siap pakai.

 

Ditempat yang berbeda juga dilaksanakan oleh Personel Satbrimobda Sultra yang berada di Batauga Kab. Buton yaitu Batalyon B Pelopor, dan Lasusua Kab. Kolut, yakni Kompi 1 Batalyon C Pelopor.

 

By : Edukasi Pelangi Nusantara

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *