oleh

Tingkatkan Kemampuan, Detasemen Gegana Satbrimob Polda Sultra Gelar Latihan Unit Wanteror dan KBR

Satbrimobda Sultra – Selasa (09/02/2021) dalam kegiatan Latihan Wanteror dan KBR ini Danden Gegana Sat Brimob Polda Sultra Kompol Muh. Alwi, S.Ag., menyampaikan latihan ini bertujuan untuk lebih memahirkan kemampuan Unit Wanteror dan KBR, personel Detasemen Gegana sebagai peserta latihan ini, sebagai penunjang untuk menghadapi tantangan tugas kedepannya. Adapun kegiatan ini diawali dengan pemaparan materi kepada peserta latihan tersebut.

“Dalam pelaksanaan latihan tentunya dalam pengawasan instruktur dan sesuai dengan SOP (standar operasional prosedur) dalam menembak dan mengoperasikan Alsus Milik Subden 3 KBR,” ungkap Kompol Muh. Alwi.Diakhir latihan, Danden Gegana menegaskan penggunaan senjata api bukan sebagai sarana untuk menunjukkan kekuatan atau arogansi, melainkan digunakan untuk melindungi masyarakat ataupun diri sendiri dari ancaman yang membahayakan jiwa. Sebelum melaksanakan latihan menembak, terlebih dahulu seluruh peserta melaksanakan brefing dan doa bersama dengan didampingi langsung olehnya dan para instruktur.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *